Bersama Masyarakat Binaan Babinsa Kodim 0619/Purwakarta Pimpin Pembuatan Akses Jalan

    Bersama Masyarakat Binaan Babinsa Kodim 0619/Purwakarta Pimpin Pembuatan Akses Jalan

    PURWAKARTA - Babinsa Cadassari Koramil 1902/Plered Kodim 0619/Purwakarta Serda Safrodin melaksanakan kerja bakti bersama masyarakat binaan, pembuatan akses jalan menuju Madrasah di Kampung Cilangkap RT 05/03 Desa Cadassari Kecamatan Tegal Waru Kabupaten Purwakarta. Rabu (10/8/2020).

    "Kerja bakti pembuatan akses jalan ini dilakukan mengingat pentingnya akses jalan menuju sekolah madrasah yang sering dilalui masyarakat dan santri setempat untuk memudahkan pengguna jalan serta memperlancar masyarakat untuk beraktivitas, " ujarnya.

    Sementara itu menurut Babinsa Cadassari, selain pembinaan wilayah, kegiatan kerja bakti dan bergotong royong bersama warga binaan ini merupakan salah satu kerja nyata Babinsa dalam upaya percepatan pembangunan di Desa sekaligus meningkatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

    "Pembangunan sarana fasilitas umum ini merupakan suatu kebutuhan warga. Diharapkan pembangunan ini sesuai dengan ketentuan yang ada, sehingga mencapai hasil yang maksimal, sehingga manfaatnya dapat dirasakan masyarakat dalam beraktifitas sehari-hari, " ucapnya. (***)

    korem 063/sgj jawa barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0619/Purwakarta, Letkol Arm Krisrantau...

    Artikel Berikutnya

    Danramil 1905/Jatiluhur Beserta Anggota...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Ikuti Kami