Lewat Polsanak, Satlantas Polres Purwakarta Edukasi Anak TK Tertib Lalulintas

    Lewat Polsanak, Satlantas Polres Purwakarta Edukasi Anak TK Tertib Lalulintas

    PURWAKARTA - Guna menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi sejak dini terus dilakukan di Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Purwakarta. 

    Polisi Sahabat Anak (Polsanak) merupakan sebuah program dari Kepolisian Negara Republik Indonesia yang menyasar anak-anak pada usia dini.

    Program ini bertujuan untuk menanamkan kedisiplinan dan memberikan proses pembelajaran tentang tata tertib berlalu lintas kepada anak-anak sejak dini, juga bahaya narkoba yang saat ini mengincar berbagai kalangan dan usia.

    Kali ini, nampak terpancar raut wajah ceria belasan murid dari TK Mutiara Insani Kabupaten Purwakarta saat mengikuti kegiatan Polsanak di Mapolres Purwakarta, pada Rabu, 20 September 2023.

    Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasat Lantas, AKP Warjo mengatakan melalui pendekatan yang humanis, personel Satlantas Polres Purwakarta memperkenalkan tugas polisi sebagai pelindung, pangayom, pelayan masyarakat. Hal itu disampaikan dengan bahasa sederhana dan metode sambil bercanda.

    “Dengan metode ini nampak dari wajah-wajah mereka yang ceria. Sehingga tidak tampak rasa takut ketika bertemu dengan Polisi, ” ucap Warjo, pada Rabu, 20 September 2023.

    Padahal, lanjut dia, di lapangan biasanya polisi selalu menjadi sosok menakutkan bagi anak-anak. Terkadang para orangtua menggunakan Polisi untuk menakut-nakuti anak jika rewel atau nakal.

    "Dengan kegiatan seperti juga untuk mengakrabkan anak-anak dengan polisi sejak dini. Sehingga ketakutan anak terhadap polisi bisa dihilangkan. Polisi harus bisa menembak hati masyarakat, kita ajarkan sejak dini agar tidak takut dengan pak polisi, " Ucap Warjo. 

    Polres Purwakarta

    Polres Purwakarta

    Artikel Sebelumnya

    Himbauan Kepada Scurity Perumahan di Kelurahan...

    Artikel Berikutnya

    Polres Purwakarta Tangkap Selebgram Cantik...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Ikuti Kami